-->

Dampak Pembangunan Jalan Pali - Mura bagi Masyarakat Sumsel



Sudah hampir dua tahun ini rasanya capeeeek banget pas mau berkunjung ke rumah orang tua.

Well, soalnya jalan menuju rumah orang tua kami itu rusak sekali di beberapa bagian. Sehingga, membuat waktu perjalanan semakin panjang dan melelahkan.

Jadi, sejak menikah aku tinggal bersama suamiku di Kota Muara Enim. Baik orang tuaku maupun orang tua suamiku tinggal di Kecamatan Gelumbang. Nah, for your information jarak tempuh normal perjalanan dari Muara Enim ke Gelumbang itu sekitar 3 jam.

Namun, sejak tahun lalu jadi semakin lama di jalan. Lantaran Kota Prabumulih yang kami lintasi sedang berbenah. Ada pembangunan jalan layang di sana.

Akhirnya, arus perjalanan pun dialihkan. Setiap pelintas yang menggunakan kendaraan roda empat harus melewati jalan lingkar luar Kota Prabumulih.

Jalan lingkar tersebut biasa digunakan oleh mobil angkutan berat seperti mobil truk besar pengangkat kayu, batubara, dan mobil angkutan bahan bakar. Sehingga kondisinya sejauh ini banyak yang sudah rusak.

Apa boleh buat karena memang hanya itulah jalan akses satu-satunya untuk pergi ke arah Palembang mengunjungi orang tua kami.

Saat ini, jalan lingkar tersebut pun sedang dibenahi. Pembangunan jalan sedang menjadi fokus utama khususnya di wilayah Sumatra Selatan. Setidaknya begitu yang saya ketahui.

Nah, apa sih manfaat pembangunan jalan bagi masyarakat?

Dari beberapa artikel yang kubaca, setidaknya beberapa hal berikut adalah manfaat dari pembangunan:


1. Untuk pemerataan distribusi; dalam hal ini tentu saja, jika akses jalan sudah dibangun, maka proses pengiriman barang maupun jasa tentu akan menjadi lebih mudah.

2. Meningkatkan ekonomi masyarakat; tentu saja setelah ada kemudahan dalam bertransportasi, maka semua kegiatan perekonomian akan menjadi lancar. Lalu, terwujudlah perekonomian yang maju bagi warga setempat.


Berkaitan dengan peningkatan eknomi tersebut, hal lain yang langsung dapat dirasakan masyarakat adalah lancarnya arus lalu lintas. Sehingga angkutan produksi barang maupun penumpang orang dapat dengan mudah terhubungkan.

Dengan lancarnya arus lalu lintas, tentu waktu dan biaya akan terpakai dengan efisien. Itulah salah satu faktor yang membuat perekonomian akan meningkat.

Seperti contoh keadaan yang kuceritakan di awal tadi. Jika saja pembangunan telah selesai kelak, tentu kami sebagai pengguna jalan akan merasa lebih senang untuk bepergian dan tidak merasa malas sebelum berangkat.

Dengan demikian, tentu roda perekonomian ikut bergerak juga.

Seperti misalnya kami yang hampir selalu mampir ke Kota Prabumulih untuk jajan atau sekedar membeli oleh-oleh sebelum sampai ke rumah orang tua yang akan kami kunjungi. Heheehee.


Bayangkan semakin banyak orang yang ga malas melintas karena jalan sudah bagus dan menyenangkan untuk dilalui!


Bayangkan berapa banyak usaha di sepanjang jalan tersebut juga akan mendapat imbas positifnya.


Masyallah. Aaaamiin.


Nah, For your Information @dinasPUBMTRSumsel #SigapMembangunSumsel


Saat ini pembangunan jalan Kabupaten Pali menuju Kabupaten Mura akan segera berlangsung. Proyek ini adalah proyek strategis Dinas PUBMTR Sumsel yang tentunya didukung penuh oleh Gubernur Sumatra Selatan, Bapak H. Herman Deru.


Tentunya dengan adanya pembangunan jalan Pali -Mura akan ada banyak dampak dan manfaat bagi masyarakat di sana khususnya dan semua masyarakat Sumsel pada umumnya.


Pembangunan jalan ini dapat menunjang transportasi darat dari Kabupaten Pali menuju Kabupaten MURA, juga dapat mempersingkat waktu tempuh hingga 2 jam, serta dapat meningkatkan aksesbilitas bagi warga setempat dan pengguna jalan guna meningkatkan perekonomian masyarakat Pali dan MURA.


Waaah, senang sekali.

Alhamdulillah yaaa.
 

Semoga proyek ini berjalan lancar dan segera dapat digunakan.

Jalan mulus, Perekonomian Pali- Mura lancar terus!!!

Dampak Pembangunan Jalan Pali - Mura bagi Masyarakat Sumsel